06 October 2009

Antara Busway dan Bis TransJakarta

Setiap kali saya bertanya kepada teman-teman saya maupun saudara saya, bagaimana mereka ke tempat kerja mereka maupun untuk sekedar belanja ke pusat-pusat perbelanjaan yang ada di Jakarta, pasti mereka selalu menjawab pergi menggunakan Bus Way. Sebenarnya orang-orang kita sudah salah artikan dan salah kaprah tentang penggunaan kata tersebut. Karena Bus Way itu sendiri merupakan bahasa Inggris yang artinya Jalur Bis atau Jalan untuk Bis. Memang dalam Wikipedia TransJakarta disebut juga Busway. Tetapi mengapa harus Busway. Ini semua di karenakan sejak pertama kali Bis TransJakarta didirikan atau dibentuk dengan sebutan "Busway" tersebut sudah begitu melekat di pikiran masyarakat Jakarta sehingga sulit untuk dirubah lagi. Mungkin yang mengerti semua ini hanya beberapa-berapa masyarakat. Semoga saja apabila nanti MRT (Mass Rapid Transit) jadi dibangun di Jakarta, namanya ya tidak aneh-aneh.

0 comments:

Post a Comment

    DogeCoin

    PBMining